• WhatsApp : +62 811 633 0092
Pengertian Firewall: Fungsi, Cara Kerja, dan Jenisnya (Lengkap)

Pengertian Firewall: Fungsi, Cara Kerja, dan Jenisnya (Lengkap)

Pengertian firewall adalah salah satu konsep inti dalam dunia keamanan teknologi informasi. Ingin memahami lebih lanjut tentang peran fungsi, cara kerja, dan jenis-jenisnya yang beragam? Artikel ini akan merincinya secara lengkap, mari simak sampai habis!

Apa itu Firewall?

Secara garis besar, pengertian firewall adalah merujuk pada sistem keamanan yang melindungi jaringan komputer dari ancaman yang dapat membahayakan data serta privasi pengguna. Ia bertindak seperti pagar virtual yang menjaga perbatasan antara jaringan internal (intranet) dengan dunia luar (internet). 

Artinya, sistem ini berfungsi mengontrol lalu lintas data yang masuk dan keluar dari jaringan. Selain itu, sistem ini juga memastikan bahwa hanya data sah dan aman yang dapat masuk dan melewati batas tersebut.

Fungsi utama sistem ini mencakup pemantauan dan pengawasan aktivitas jaringan, identifikasi ancaman, serta pemblokiran akses ke sumber daya jaringan. Jadi, firewall adalah garda terdepan dalam menjaga keamanan sistem dan data. Bahkan, sistem ini juga menjadi elemen kunci dalam strategi perlindungan cyber yang efektif. 

Baca Juga: Definisi WPA PSK: Enkripsi untuk Keamanan Jaringan Nirkabel

10 Fungsi Utama Firewall

Setelah memahami pengertian firewall, Anda pasti penasaran terkait apa saja fungsi dari sistem ini terhadap perlindungan data dan privasi pengguna di internet. Agar lebih paham, simak penjelasan fungsinya sebagai berikut:

  • Filterisasi paket data.
  • Pengawasan lalu lintas jaringan.
  • Identifikasi ancaman.
  • Penyaringan berdasarkan aturan.
  • Memblokir akses yang tidak diinginkan.
  • Pengamanan terhadap serangan malware.
  • Pengelolaan akses internet.
  • Penyaringan URL dan domain.
  • Proteksi terhadap serangan DDoS.
  • Logging dan pelaporan kejadian.

Jenis-Jenis Firewall

Merujuk dari pengertian firewall adalah garda terdepan dalam memproteksi data pengguna di internet, sistem ini sendiri terbagi menjadi beberapa jenis. Berikut ini adalah penjelasan lengkapnya:

  • Packet Filtering: Memfilter paket data berdasarkan aturan.
  • Stateful: Memantau status koneksi dan lalu lintas data.
  • Firewall Aplikasi: Mengontrol aplikasi dan protokol.
  • Proxy: Bertindak sebagai perantara pada saat pertukaran jaringan.
  • VPN: Melindungi koneksi VPN.
  • Host-Based: Terinstall pada host individu untuk melindungi hosting.
  • Cloud: Beroperasi di cloud untuk melindungi data di penyimpanan online.
  • Perimeter: Biasanya digunakan untuk membatasi jaringan skala perusahaan.
  • Wireless: Melindungi jaringan nirkabel (WiFi).
  • Content: Mengontrol konten yang masuk melewati jaringan.

Baca Juga: Atasi Masalah Kebocoran Data dengan Memahami Apa Itu VPN

Cara Kerja Firewall

Berikut adalah cara kerja dari sistem proteksi ini secara garis besar:

1. Pemantauan Lalu Lintas

Sistem ini pertama-tama memantau semua paket data yang masuk dan keluar dari jaringan. Selain itu, pada setiap paket data ini dilengkapi dengan informasi tentang sumber, tujuan, jenis protokol, dan lain-lain.

2. Mengidentifikasi Ancaman

Jika melihat pada pengertian firewall sebagai proteksi jaringan, sistem ini memiliki cara kerja yang unik. Cara kerja tersebut adalah melakukan analisis terhadap paket data untuk mengidentifikasi potensi ancaman seperti malware, virus, worm, atau serangan hacker

Jadi, hal ini dilakukan dengan cara membandingkan data dengan daftar aturan dan pola yang telah ditentukan. Selain itu, sistem ini juga menerapkan aturan yang telah ditentukan. Aturan ini memungkinkan paket data tertentu dapat melewatinya atau memblokir paket data yang dianggap berbahaya.

3. Proxy dan Stateful Inspection

Beberapa dari sistem ini dikenal sebagai stateful yang mampu memantau status koneksi. Bahkan, mereka dapat memahami hubungan antara paket data yang masuk dan keluar, sehingga dapat memutuskan apakah koneksi itu sah atau tidak.

Selain itu, firewall adalah sistem yang juga berfungsi sebagai proxy, yaitu mereka bertindak sebagai perantara antara klien dan server. Ini memungkinkannya untuk melakukan inspeksi lebih mendalam terhadap suatu data yang masuk.

Sudah Paham tentang Apa Pengertian Firewall?

Firewall adalah suatu sistem keamanan yang krusial dalam melindungi jaringan komputer dari berbagai ancaman. Lewat fungsi pengawasan, identifikasi, dan juga pengaturan lalu lintas data, sistem ini menjaga integritas privasi pengguna.

Demi mendukung keamanan data lebih lanjut, Anda juga dapat memasang layanan internet dedicated wireless dari internetcepat.id. Layanan ini terancang khusus untuk memberikan akses internet yang cepat, stabil, dan aman bagi keperluan bisnis dan pribadi. Yuk, segera kunjungi Internetcepat.id dan dapatkan layanan terbaiknya!

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *