• WhatsApp : +62 811 633 0092
Tingkatan dan Cara Mengatur Roaming Aggressiveness pada WiFi

Tingkatan dan Cara Mengatur Roaming Aggressiveness pada WiFi

Saat berada di suatu tempat dengan banyak pilihan jaringan WiFi, Anda pasti menginginkan koneksi internet yang paling cepat. Namun, terkadang Anda perlu mengatur pilihan WiFi untuk mendapatkan koneksi tercepat. Nah, fitur wireless roaming aggressiveness adalah solusi yang sangat berguna untuk Anda.

Memangnya, apa itu wireless roaming aggressiveness? Mengapa fitur ini perlu Anda optimalkan pada perangkat PC/laptop yang Anda gunakan? Temukan jawaban selengkapnya di artikel ini!

Apa Itu Roaming Aggressiveness?

Roaming aggressiveness adalah fitur yang berfungsi mengatur kecepatan komputer dalam mencari titik akses dengan sinyal internet terkuat. Sementara wireless roaming adalah perpindahan koneksi perangkat wireless dari satu titik akses ke titik lain.

Sederhananya, roaming nirkabel merupakan tindakan beralihnya titik akses sebuah perangkat dari satu ke lainnya. Sedangkan aggressiveness mengacu pada pengaturan kecepatan atau kepekaan perangkat dalam mencari titik akses paling kuat. 

Sebagai contoh, Anda berada di lokasi dengan beberapa router sekaligus. Mana sinyal yang paling kuat? Tentu saja adalah router yang paling dekat dengan perangkat Anda. 

Jika perangkat Anda berpindah tempat, maka sinyal router sebelumnya akan semakin lemah. Padahal, ada router terdekat dengan sinyal lebih kuat. Pada kondisi tersebut, tentu saja Anda harus mengganti jaringan WiFi terdekat secara manual agar sinyal lebih kuat. 

Namun jika memakai fitur satu ini, Anda tidak perlu melakukannya karena komputer akan mencari sinyal terkuat secara otomatis. Anda tinggal mengatur wireless roaming melalui pengaturan komputer. 

Tingkatan Roaming Aggressiveness

Menariknya, Anda bisa menyesuaikan nilai untuk mengatur agresivitas perangkat dalam mencari kekuatan sinyal jaringan WiFi yang lebih baik. Ada lima jenis tingkatan yang bisa Anda pilih pada pengaturan roaming.

Pada tingkatan tertinggi, komputer akan mencari titik akses baru lebih sering sehingga kemungkinan untuk mendapatkan sinyal lebih kuat juga semakin tinggi. Namun, Anda harus rela kalau baterai perangkat komputer Anda jadi cepat habis. 

Tapi, jika memiliki tingkatan yang lebih rendah, kesempatan mendapatkan koneksi lain yang lebih stabil juga semakin rendah. Pasalnya, perangkat komputer Anda akan terikat pada satu titik akses saja. 

Tingkatan wireless roaming yang paling disarankan yaitu “Sedang”. Adapun lima tingkatannya yaitu “Terendah”, “Sedang-Rendah”, “Sedang”, “Sedang-Tinggi”, dan “Tertinggi”.

Baca Juga: Apa Itu Wireless? Ini 5 Kelebihan dan 2 Kekurangannya

Cara Mengatur Fitur Roaming di Windows

Roaming aggressiveness adalah pengaturan yang cukup penting bagi Anda yang selalu membutuhkan jaringan internet stabil. Pasalnya, pengaturan ini bisa membuat pekerjaan Anda lebih cepat dan praktis. Sebelum mengatur fitur aggressiveness, Anda perlu mengubah pengaturan jaringan dengan langkah-langkah berikut:

  1. Masuk ke “Control Panel” di Windows Anda, lalu pilih “Network and Sharing Center”.
  2. Pada kiri sidebar, pilih “Change Adapter Settings”.
  3. Arahkan kursor pada jaringan WiFi saat ini, lalu klik kanan dan pilih “Status”.
  4. Setelah itu, pilih bagian “Wireless Properties” dan checklist kotak “Look for Other Wireless Network”.

Kemampuan wireless roaming adalah kemampuan yang secara otomatis bisa Anda atur dengan langkah berikut ini:

  1. Arahkan kursor pada “Start Windows”, lalu pilih opsi “Device Manager”.
  2. Kemudian, perluas kategori “Network Adapters”.
  3. Klik kanan, lalu pilih “Properties”, dan lanjut pilih tab “Advanced”.
  4. Setelah itu, pilih “Roaming Aggressiveness” pada bagian sub-menu “Property”.
  5. Terakhir, atur agresivitas pada bagian “Value”.

Baca Juga: 3 Cara Mengatasi Wifi Error yang Mudah dan 100% Works!

Yuk, Aktifkan Roaming Aggressiveness Supaya Dapat Sinyal Paling Kuat!

Fitur pengaturan wireless roaming aggressiveness memang sangat bermanfaat untuk Anda yang selalu membutuhkan sinyal kuat. Jika sedang tidak membutuhkannya dan ingin menghemat baterai, Anda bisa mengatur agresivitas di tingkat rendah.

Ingin selalu punya sinyal WiFi yang kuat di mana saja? Anda bisa memakai layanan internet dari Internetcepat. Ada beberapa pilihan layanan terjangkau, mulai dari fiber, tanpa kabel, dan lain sebagainya.

Selain cepat, layanan internet dari Internetcepat juga unlimited bandwidth. Jadi, aktivitas di dunia maya tidak akan terhambat karena kuota yang habis. Yuk, pilih Internetcepat untuk mendapatkan sinyal kuat dan anti lemot.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *