Cold wallet atau cold storage merupakan salah satu cara aman untuk menyimpan aset kripto, karena memungkinkan penyimpan aset tanpa risiko peretasan. Penggunaannya pun sangat direkomendasikan bagi Anda yang ingin menjaga bitcoin atau aset digital lainnya dalam jangka panjang. Mari mengenal apa itu cold storage lebih dalam!
Key Takeaways:
- Cold storage menyimpan private key secara offline untuk melindungi aset kripto dari serangan hacker.
- Jenis cold wallet meliputi hardware wallet, paper wallet, sound wallet, dan deep cold storage dengan tingkat keamanan berbeda.
- Cold storage menghasilkan seed phrase yang harus tersimpan aman karena menjadi satu-satunya akses untuk memulihkan wallet.
- Proses transaksi dilakukan secara aman di dalam perangkat cold storage tanpa mengekspos private key ke jaringan internet.
Pengertian Cold Wallet
Cold storage atau cold wallet adalah tempat penyimpanan aset kripto yang sepenuhnya offline. Artinya, private key disimpan di perangkat yang tidak terhubung ke internet, seperti hardware wallet atau bahkan di secarik kertas yang hanya Anda yang tahu. Cara ini jauh lebih aman karena hacker tidak bisa mengakses aset secara online.
Dengan cold storage, Anda bisa mengunci aset kripto untuk jangka panjang tanpa takut diretas. Banyak investor besar, perusahaan kripto, hingga bursa terpercaya memakai cold storage demi melindungi aset mereka dari pencurian digital.
Cara Kerja Cold Wallet
Cold storage kerja adalah dengan menyimpan private key secara offline. Saat pertama kali mengatur cold storage, sistem akan langsung membuat seed phrase, biasanya terdiri dari 12 atau 24 kata acak.
Seed phrase harus Anda catat dan simpan dengan aman. Sebab, ini adalah kunci untuk memulihkan akses jika perangkat hilang atau rusak. Selain itu, private key tidak akan muncul secara langsung di layar. Cold storage akan membentuk private key otomatis dari seed phrase, lalu menghasilkan public key yang menjadi alamat wallet.
Jika ingin mengirim aset, Anda cukup menghubungkan cold storage ke perangkat yang aman. Setelah itu, verifikasi transaksi dan segera cabut dari koneksi.
Baca Juga : Apa itu Blockchain Technology?
Jenis-Jenis Cold Wallet Crypto
DI bawah ini adalah beberapa jenis cold storage dalam cryptocurrency.
1. Hardware Wallet
Hardware wallet adalah perangkat fisik yang Anda gunakan untuk menyimpan private key secara offline. Contohnya seperti Ledger dan Trezor. Anda cukup menghubungkan perangkat ini ke komputer saat ingin bertransaksi. Setelah itu, lepas kembali agar tetap aman dari ancaman internet.
Dengan banyaknya penggunaan, pasar hardware wallet diperkirakan akan mencapai nilai USD 0,56 miliar pada tahun 2025. Ini diproyeksikan tumbuh signifikan hingga USD 2,06 miliar pada tahun 2030.
2. Deep Cold Storage
Deep cold storage menyimpan cold wallet di tempat yang sangat sulit dijangkau. Anda bisa mengubur wallet dalam wadah anti-air atau menggunakan layanan penyimpanan pihak ketiga dengan keamanan berlapis.
3. Paper Wallet
Paper wallet menyimpan private key dalam bentuk cetakan di atas kertas. Anda bisa mencetak kode QR untuk memudahkan transaksi tanpa harus mengetik manual. Cara ini memang sederhana dan efektif, tapi Anda harus menjaga kertasnya dengan baik. Jika rusak, hilang, atau terbakar, Anda tidak akan bisa mengakses aset kripto lagi.
4. Sound Wallet
Sound wallet menyimpan private key dalam bentuk file audio terenkripsi. Anda bisa menyimpannya di CD atau flashdisk. Agar dapat membacanya, Anda memerlukan aplikasi spectroscope khusus. Namun, metode ini jarang digunakan karena prosesnya rumit dan butuh biaya tambahan.
Baca Juga : Uang Elektronik: Pengertian, Kelebihan dan Kekurangannya
Sudah Tahu Apa itu Cold Wallet?
Kesimpulannya, cold wallet membuat Anda bisa lebih tenang karena aset tidak mudah terakses oleh pihak yang tidak bertanggung jawab. Lebih lanjut, bagi Anda yang ingin mengelola aset digital dengan lebih nyaman, koneksi internet yang stabil di rumah menjadi kebutuhan penting.
Internet Cepat pun menawarkan Internet Rumah yang cocok untuk Anda yang butuh jaringan berkecepatan tinggi untuk mengakses dompet kripto. Lewat pilihan paket hingga 300 Mbps, Anda bisa menikmati koneksi yang stabil tanpa batasan kuota dan tanpa Fair Usage Policy.Internet Cepat juga menyediakan kunjungan teknis gratis dan dukungan pelanggan 24 jam yang siap membantu kapanpun Anda butuhkan. Jika ingin memasang internet berkualitas di rumah, langsung saja hubungi WhatsApp Internet Cepat untuk mendapatkan penawaran terbaik!